Paham Al-Qur'an=Paham Allah

Sedikit ngebahas tentang fungsi Al-Qur'an yg semakin tersingkir dari hidup kita, dari aturan-aturan yg masih bertanya pada hadist. Sehingga kebanyakan dari manusia (ma=tempat, nusia=lupa), tempatnya lupa tidak mengerti dari pengertian ayat-ayat Allah karena dua bahasa dalam Al-Qur'an yaitu muk'hamat bahasa yg jelas dan mutasabihat bahasa perumpamaan, yg membuat orang lebih fokus dengan Hadist sahih (takut salah mengartikan isi dari Al-Qur'an, sehingga banyaknya bahasa mutasabihat yg ditafsirkan [tafsir=mengkira-kira]) , padahal perlu diketahui hadist (dari bahasa tauhid= bahasa sebelum nabi Muhammad SAW lahir) hadist=perkataan, manakah yg lebih dahulu kamu yakini perkataan Allah ataukah manusia, seberapa kita dapat meyakini baik itu hadist sahih ataupun hadist dhaif.

Sungguh inilah yg membuat Al-Qur'an, semakin tersingkir dan fungsinya semakin di kotak-kotakan (dipersempit). Sungguh Al-Qur'an adalah ilmu yg berguna, namun yg menjadi pertanyaan mengapa Al-Qur'an kebanyakan dari umat Islam hanya sekadar dibaca-baca, dihafal artinya, kemudian disenandungkan (disyairkan). Apakah dari hal itu kita mendapatkan ilmu yg lebih baik, dari ilmu di dunia dan akhirat selain Al-Qur'an. Al-Qur'an itu ada untuk masa lalu, masa sekarang, dan yg akan datang, tetapi kenyataannya justru hanya bermanfaat untuk masa lalu saja.

Ayat-ayatnya, bukan menjalani sesuatu yang haq justru yg bathil, contohnya:

1. Apakah Al-Qur'an membuat manusia anarkis dan kriminalitas, padahal dalam Al-Qur'an itu sendiri diajarkan tentang perdamaian..

2. Apakah adanya Al-Qur'an sampai sekarang, ayat-ayatnya berguna untuk hal yg mistis. Pengobatan dengan baca-bacaan AL-Qur'an sampai ada ayat-ayatnya dibakar lalu diminum untuk menyembuhkan penyakit.

3. Apakah Al-Qur'an, kitab yg hanya sebagai aksesoris. Sehingga ditaruhlah kitab ini ditempat yg tinggi, seperti di atas lemari hingga berdebu.

Kini, bagaimana bila manusia hanya mengerti saja tanpa paham Al-Qur'an, sehingga mereka tidak mampu mengerjakan sepenuhnya dari isi Al-Qur'an itu.

Paham itu adalah mengerti dan bisa mengerjakan, sesungguhnya Al-Qur'an itu diturunkan untuk mengatur insannya Allah (insan= makhluk hidup yg sempurna). Bila tidak paham Al-Qur'an, bagaimana kita mampu untuk paham Allah ???

Ini sedikit Ilmu yg kudapat, semoga bermanfaat untuk semua insan..
Amiin...